SELAMAT! 421 Calon Petugas Pengolahan Data BPS Sensus Pertanian 2023 Brebes, Masih Ada Dua Tahap Seleksi

Gambar oleh StartupStockPhotos dari Pixabay
KURESENSI MEDIA – Sejumlah 421 orang calon petugas pengolahan data Sensus Pertanian 2023 Kabupaten Brebes berhasil lolos seleksi tahap I yang diselenggarakan oleh Badan Pusat Statistik atau BPS pada Senin, 12 Juni 2023.
Hasil seleksi tahap I rekrutmen calon petugas pengolahan data Sensus Pertanian 2023 BPS Brebes dapat diakses melalui laman resmi BPS Brebes sejak Jumat, 16 Juni 2023.
Calon petugas pengolahan data Sensus Pertanian 2023 BPS Brebes akan dimasukkan dalam Whatsapp Grup persiapan tes selanjutnya sebagai tempat koordinasi antara panitia dan petugas rekrutmen.
Apabila calon petugas pengolahan data Sensus Pertanian 2023 BPS Brebes masih ada yang belum tergabung dalam grup tersebut, dipersilahkan untuk menghubungi admin pada nomor Whatsapp 0813-3345-2154.
baca juga: CATAT! 5 Tempat Wisata di Kota Solo, Eksplorasi Keindahan Keraton hingga Taman Satwa
Tahap Seleksi Calon Petugas Pengolahan Data Sensus Pertanian 2023 BPS Brebes
Dilansir Kuresensi.xyz dari website BPS Brebes, masih ada dua tahap yang harus dilalui sebelum calon petugas pengolahan data Sensus Pertanian 2023 BPS Brebes resmi melaksanakan tugasnya sebagai petugas. Rangkaian seleksi yang perlu dilewati yakni ujian kompetensi dan tes wawancara.
Ujian kompetensi akan dilakukan secara daring melalui sistem elearning yang disediakan oleh BPS Brebes. Para calon petugas dipersilahkan untuk mengerjakan ujian kompetensi menggunakan laptop sesuai petunjuk penggunaan elearning yang dibagikan.
Tahap ujian kompetensi akan dilaksanakan pada tanggal 19-21 Juni 2023 dengan dibagi sebanyak 8 sesi ujian. Sesi pertama akan dilakukan mulai pukul 7.00 hingga 8.00 WIB, sedangkan sesi paling terakhir dilaksanakan pada pukul 15.00 hingga 16.00 WIB.
Calon petugas diharapkan sudah mencoba untuk daftar dan login elearning BPS Brebes mulai hari ini agar meminimalisir kendala pada saat ujian kompetensi.
baca juga: LENGKAP! 15 Universitas di Jawa Tengah sebagai LPTK Penyelenggara PPG Prajabatan 2023 Kemdikbud
Selanjutnya, berbarengan dengan ujian kompetensi juga dilaksanakan tes wawancara calon petugas pengolahan data Sensus Pertanian 2023 BPS Brebes pada tanggal 20-21 Juni 2023.
Berbeda dengan ujian kompetensi, tes wawancara hanya dibagi menjadi 3 sesi yakni sesi pertama pukul 9.00 hingga 10.30 WIB, sesi kedua pukul 10.30 hingga 12.00 WIB, dan sesi terakhir pada 13.00 hingga 14.30 WIB.
Lebih lanjut, untuk daftar jadwal lengkap rekrutmen calon petugas pengolahan data Sensus Pertanian 2023 BPS Brebes dapat dilihat melalui web resmi BPS Brebes.[s]